Advertorial

Camat Bontang Barat Utamakan Gedung BPU untuk Kegiatan Vaksinasi

TEKSTUAL.com – Camat Bontang Barat, Marthen Minggu menegaskan gedung Balai Pertemuan Umum (BPU) kini diutamakan untuk kegiatan vaksinasi. Hal ini diungkapkan saat ditemui di ruangannya, Senin (6/9/2021).

Marthen mengatakan, untuk kegiatan vaksinasi, pihaknya siap menyediakan tempat, yakni gedung BPU. Bahkan bila ada kegiatan itu, akan lebih diutamakan dari kegiatan yang lain.

“Semua kegiatan akan kalah bila ada vaksinasi. Kami akan lebih dulukan kegiatan vaksinasi di BPU,” katanya.

Dia pun berharap pada saat pelaksanaan vaksinasi tetap taat protokol kesehatan (Prokes). Kemudian kegiatan vaksinasi ini berjalan sukses. Karena semakin banyak kegiatan vaksinasi semakin dapat mempermudah masyarakat menerima vaksin. Artinya semakin dapat mengurangi risiko  terpapar Covid-19.

“Kalau perlu tiap hari ada kegiatan vaksinasi. Pasti kami utamakan,” pungkasnya. (adv/ver/diskominfo)

Related posts

Kecamatan Anggana Terima Predikat Baik dalam Pengawasan Kearsipan Internal 2023

Tekstual01

Cegah Penyalahgunaan BBM Subsidi, Suharno Minta Pertamina Lakukan Pengawasan di SPBU

Tekstual01

Sejumlah Intervensi Dilakukan Tekan Angka Stunting di Kecamatan Muara Wis

Tekstual01

Kelurahan Loa Ipuh Rutin Bersihkan Sampah di Aliran Sungai Tenggarong

Tekstual01

Permudah Perizinan PBG, Sumaryono Sarankan Pemkot Studi Tiru ke Luar Bontang

Tekstual01