TEKSTUAL. com – Pemerintah Kabupaten Kutai Timur (Pemkab Kutim) akhirnya menyerahkan bonus atlet dan pelatih peraih medali di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kaltim ke VII tahun 2022 di Berau. Jumlahnya mencapai Rp 14,959 miliar dan diserahkan langsung Bupati Kutim, Ardiansyah Sulaiman, di Hotel Royal Victoria, Sangatta Utara, Senin (24/07/2023).
Pemberian bonus ini merupakan apresiasi dan komitmen Pemkab Kutim dalam pengembangan dan pembinaan olahraga. Pada perhelatan Porprov VII tahun 2022 di Berau, kontingen Kutim berada di posisi ke 4 di bawah kontingen Samarinda, Berau dan Kutai Kartanegara.
Bupati Ardiansyah menyerahkan bonus secara simbolis begitu mengapresiasi kepada seluruh atlet, pelatih dan ofisial yang telah berjuang membawa nama harum Kutim.
“Hari ini Pemkab Kutim memenuhi komitmennya kepada para atlet, pelatih dan tim ofisial yang telah berhasil meraih medali. (Bonus) Ini adalah bukti penghargaan Pemkab Kutim atas seluruh daya upaya para atlet selama berlaga di Porprov Berau 2022 lalu. Semoga prestasi yang ada ini bisa ditingkatkan lagi di masa mendatang,” ujarnya.
Kepada yang belum berhasil, diharapkan tidak mengurangi kepercayaan diri maupun berkecil hati.
“Justru harus dijadikan momen introspeksi diri dengan meningkatkan kualitas latihan dan metodenya,” pungkasnya. (adv/diskominfoeprstik)