Advertorial Pariwara Dinas PU Kukar

Dinas PU Kukar segera Perbaiki Jalan Desa di Kecamatan Sebulu

TEKSTUAL.com – Jalan sepanjang lima kilometer terletak antara Tanjung Harapan dan Beloro di Kecamatan Sebulu akan dibangun guna memberi kemudahan akses siswa untuk bersekolah. Informasi tersebut disampaikan langsung Camat Sebulu, Edy FahruddinFahruddin belum lama ini.

Ia menjelaskan selama ini para pelajar kesulitan menempuh jalur menuju sekolah. Niat menimba ilmu sering terjendala karena jalanan yang tidak memadai.

Tak jarang, mereka harus absen dan tidak bisa pergi ke sekolah bila jalan jadi lembek setelah hujan. Karena jalan tersebut hanya jalan setapak saja. Walaupun sudah dilapisi dengan batu, tapi masih belum memudahkan motor untuk melintas.

“Karena jalan tersebut tembusan untuk anak-anak di Tanjung yang sekolahnya di Bloro. Tapi jalan itu sekarang masih jalan setapak aja. Kadang kalau hujan mereka tidak bisa sekolah,” jelas Edy.

Edy mengupayakan, jalan setapak ini di target akan mulai dicor pada tahun ini dan seluruh jalan akan mulus pada 2024 mendatang. Dia bakal segera melalukan tindaklanjut untuk menghubungkan jalur kedua wilayah ini. Pemerintah Kecamatan Sebulu juga sudah melakukan usulan untuk mengatasi jalan rusak yang menjadi keluhan warga selama ini. Pria tersebut mengungkap telah melakukan koordinasi bersama Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kukar.

“Mudah-mudahan tahun depan aksesnya sudah tersambung semua. Kalau usulan sudah beberapa kali, dan sudah saya sampaikan keluhan warga, jalan kami ini sudah beberapa ganti bupati ganti camat belum baik-baik,” sebutnya.

Dikonfirmasi berbeda, Kepala Bidang (Kabid) Bina Marga, Dinas PU Kukar, Linda Juniarti menjelaskan, rencananya seluruh jalan di desa dan kecamatan akan segera di perbaiki pihaknya tahun ini. Salah satunya yakni Jalan Desa Beloro dan Tanjung Harapan, Kecamatan Sebulu. Ia memastikan realisasi perbaikan jalan tersebut, sudah di mulai dan terus berlangsung.

“Kami akan terus melakukan progres perbaikan jalan di seluruh daerah secara bertahap,” pungkasnya. (adv/dinaspu/kukar)

Related posts

DTPHP Kutim Gelar Tanam Perdana Bawang Merah di Sentra Pengembangan Kelurahan Singa Geweh

Tekstual01

Stunting dan Kebutuhan Dasar Masyarakat Jadi Program Utama Kecamatan Tenggarong Tahun 2025

Tekstual01

Tahun Depan, Dinas PU Kukar Targetkan Kontrak Pembangunan Infrastuktur Lebih Cepat

Tekstual01

Pemkab dan Sejumlah Perusahaan Sepakat Berikan Beasiswa untuk Siswa Kukar

Tekstual01

Bupati Pantau Pelaksanaan Pilkades Serentak di Kutim

Tekstual01