Bontang

Dua Balita Dinyatakan Sembuh, Tapi Kasus Covid-19 di Bontang Masih Bertambah

TEKSTUAL.com – Dua orang balita yang terkonfirmasi positif Covid-19, yaitu kasus 18BTG dan kasus 19BTG akhirnya dinyatakan sembuh. Keduanya dinyatakan sembuh setelah hasil swab terkonfirmasi negatif. Hal ini seperti disampaikan Kepala Dinas Kesehatan (Diskes) Bontang, dr Bahauddin dalam video konferensi pada Selasa (04/08/2020).

“Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Bontang menerima hasil swab 58 orang terkonfirmasi negatif, dua di antaranya adalah hasil swab kasus 18BTG dan kasus 19BTG. Maka hari ini diperbolehkan pulang kembali ke rumah,” terangnya.

Di samping kabar sembuh, dalam video konferensi tersebut, Bahauddin juga menyampaikan terdapat 3 orang terkonfirmasi positif Covid-19.

Ketiganya yaitu kasus 24BTG. Merupakan pasien wanita berusia 55 tahun yang berprofesi sebagai pedagang, tengah dirawat dalam kondisi baik.

Selain itu, kasus 25BTG. Merupakan mahasiswa berusia 24 tahun yang memiliki riwayat perjalanan dari Jeddah melalui Jakarta dan isolasi di wisma atlet. Dan kasus 26BTGBTG merupakan karyawan swasta berusia 45 tahun.

Dengan kabar penambahan kasus positif tersebut, Bahauddin kembali mengingatkan masyarakat untuk senantiasa disiplin mematuhi protokol kesehatan. Mengingat risiko infeksi Covid-19 tidak memandang usia, jenis kelamin, juga kalangan manapun.

Risiko infeksi Covid-19 juga terjadi pada semua kegiatan yang memungkinkan orang berinteraksi sosial.

“Kita tidak pernah tahu orang yang baru kita temui, yang baru berbicara dengan kita, atau satu ruangan dengan kita sehat atau tidak. Untuk itu protokol kesehatan wajib dipatuhi di manapun berada. Disiplin protokol kesehatan bukan hanya melindungi diri sendiri tapi juga demi keluarga kita yang rentan, dan orang-orang di sekitar kita,” tandasnya. (nnd)

Related posts

Dukung Ketahanan Pangan, Polres Bontang Geluti Usaha Ternak Ayam

Tekstual01

Kembali Terulang, Air Sungai Tanjung Laut Berubah Warna Merah

Tekstual01

Dukung Terwujudnya Kota Layak Anak, Pupuk Kaltim Raih Penghargaan Perusahaan Sahabat Anak dari Pemkot Bontang

Tekstual01

Tak Hadir Pengambilan Nomor Urut di KPU, Calon Wali Kota Adi Darma Terpapar Covid-19

Tekstual01

Di Akhir Jabatan, Camat dan Sekcam Bontang Barat Hadiahkan Warga Inovasi Tahapan

Tekstual01